Kesempatan kali ini sedikit mengulas tentang pasar Mobil Listrik dan Hibrida, seperti pada artikel sebelumnya Mobil keluarga Ideal terbaik Indonesia. Permintaan konsumen akan mobil Listrik dan Hibrida di dunia masih rendah. Lembaga Riset global J.D. Power & Associates mengemukakan bahwa tahun 2020 penjualan mobil Listrik dan Hibrida hanya sekitar 7,3% dari total jumlah unit di dunia. Toyota Prius dan Nissan Leaf hanya terjual 5,2 juta unit dari 70,9 juta unit total pasar.
“Konsumen sendiri nantinya memutuskan apakah kendaraan ini sukses secara komersil atau tidak. Dengan adanya perubahan drastis pada kebijakan publik, termasuk insentif pajak dan upaya gencar penghematan konsumsi bahan bakar, ternyata belum cukup kuat mendorong konsumen secara massal berpindah ke teknologi ini dalam satu dekade ke depan," ujar John Humphrey, Wakil Presiden Senior Automotive Operations J.D .Power dikutip dari Bloomberg.
Penjualan terhadap mobil listrik di AS akan menembus 954.500 unit pada tahun ini, hanya setara 2,2% dari total pasar otomotif di dunia. Konsumen sendiri menilai bahwa inovasi mobil listrik dan hibrida tergolong masih mahal. "Banyak konsumen mengatakan, kepeduliannya terhadap lingkungan. Tapi, ketika mendengar harga, keinginan surut dengan cepat," kata Humphrey.
Bagaimana dengan permintaan konsumen terhadap Mobil listrik dan hibrida di Indonesia?. Menurut pengamat bahwa pasar mobil hibrida di Indonesia diperkirakan berkembang 5-6 tahun lagi, sedang mobil listrik paling cepat 10 tahun mendatang. Faktor lain yaitu ketika harga produk Mobil Listrik dan Hibrida turun yang didukung dengan peningkatan produksi.
Presiden Direktur Toyota Astra Motor (TAM) Johnny Darmawan Danusasmita mengatakan pengembangan bisnis atau pasar mobil ramah lingkungan baik yang mengusung teknologi hibrida maupun elektrik di Indonesia masih sulit karena belum didukung oleh kebijakan yang jelas.
Di Indonesia Toyota masih memegang prestasi tersendiri dalam penjualan Mobil Keluarga Ideal Terbaik Indonesia, Avanza pada kelas MVP dan Kijang Innova pada Mid MVP.
0 komentar:
Posting Komentar